JEMBER, KOMPAS.TV - Banjir luapan Sungai Curahnongko di Desa Wonoasri terjadi secara tiba-tiba pada Senin dini hari, setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut.
Genangan air meluas hingga Dusun Kraton, menggenangi jalan desa dengan ketinggian air 50 sentimeter hingga satu meter.
Akibatnya, aktivitas warga terhenti, karena hampir seluruh akses jalan desa terputus.
Lebih dari seribu rumah warga turut terendam banjir. Hingga Senin pagi, banjir mulai berangsur surut, namun warga masih harus menghadapi dampak kerusakan dan kesulitan akibat bencana ini.(PUTRA)
#banjirjember
#tempurejo
#desawonoasri
Ещё видео!