Download aplikasi berita TribunX di PlayStore atau AppStore untuk mendapatkan pengalaman baru.
=================
Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika akan kembali menggelar seri balap MotoGP akhir pekan ini.
Para pembalap pun sudah mulai berdatangan ke Indonesia untuk melakukan persiapan.
Kedatangan para pembalap dunia ke Indonesia seringkali dibarengi dengan aksi-aksi tidak biasa.
Seperti halnya yang dilakukan oleh salah satu pembalap Moto2 Filip Salac.
Dimana Filip mencoba atau cosplay menjadi penjual es krim saat berlibur di pantai di Pulau Lombok.
Filip Salac tampak sedang menikmati suasana pantai di Pulau Lombok.
Kemudian saat tengah menjalani aktivitas 'liburannya' di pantai, Filip Salac tidak sengaja bertemu dengan seorang penjual es krim yang mengendarai motor skuter matik (skutik).
Dan tak lama kemudian, Filip Salac langsung meminjam motor Honda Scoopy yang digunakan penjual es krim di pantai tersebut.
Tak hanya itu saja, ia bahkan meminjam juga tas milik penjual es krim, hingga ia melancarkan aksi beralih menjadi 'penjual' es krim.
Filip Salac juga mencoba berkeliling pantai menggunakan Honda Scoopy penjual es krim.
Tak lupa, lagu khas penjual es krim tetap dinyalakannya.
Atas unggahannya ini, banyak netizen Indonesia merasa terhibur akan aksi kocaknya itu.
Sementara itu MotoGP Indonesia selalu menjadi daya tarik bagi para pembalap.
Para pembalap begitu mengagumi keindahan alam dan budaya di Indonesia.
Berita Selengkapnya klik tautan di bawah ini :
[ Ссылка ]
Laporan: Joanita Ary
Sumber: Filip Salac
Editor Video: ABS
Ещё видео!