MEDAN, KOMPAS.TV - Sejumlah petugas kepolisian terlibat aksi kejar kejaran di Jalan raya, mereka memburu pelaku pencurian sepeda motor di kawasan Padang Bulan Medan.
Dalam rekaman video amatir terlihat pelaku Iqbal Pasaribu dan Yosafat Susanto terlibat aksi kejar kejaran dengan polisi.
Keduanya baru saja mencuri satu unit sepeda motor sport dan berupaya melarikan diri ketika melihat petugas datang. Polisi dan pelaku akhirnya terlibat aksi kejar hingga lebih dari 5 kilometer.
Meski sudah diberi peringatan pelaku tidak menyerah dan terus memacu sepeda motornya, bahkan sempat melewati gang sempit agar lolos dari sergapan petugas. Bahkan untuk menghindari petugas pelaku sempat bersembunyi di dalam got kawasan Ringroad Medan dan bergumul dengan petugas.
Menurut Kapolrestabes Medan Komisaris Besar Polisi Gidion Arif Setyawan, selain menangkap dua pencuri sepeda motor yang terlibat aksi kejar - kejaran, petugas juga menangkap 7 pelaku lain tiga diantaranya terpaksa diberikan tindakan tegas.
Sembilan pelaku yang ditangkap umumnya sudah berulang kali melakukan kejahatan dan sudah pernah dihukum penjara. Para pelaku memiliki modus beragam dalam mencuri sepeda motor mulai dari yang mengincar sepeda motor diparkirkan hingga membobol rumah korbannya. (#)
#medan #polrestabesmedan #motor #motorsport #sumut #kejarkejaran #maling #sepedamotor
------------------------------------------
Sahabat Kompas TV, jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Medan, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di [ Ссылка ]
Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: www.kompas.tv
Media sosial Kompas TV Medan
TikTok : [ Ссылка ]
Instagram : [ Ссылка ]
Facebook : [ Ссылка ]
Twitter : [ Ссылка ]
Threads: [ Ссылка ]
Kompas TV
Independen | Terpercaya
#kompastvmedan
Ещё видео!