TRIBUN-VIDEO.COM - Angin kencang disertai hujan deras mengguyur Kota Maumere dan Kabupaten Sikka Nusa Tenggara Timur.
Hal ini membuat 25 rumah warga di Kampung Blatat, Desa Tana Duen, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka rusak berat.
Rumah warga yang rusak di Tana Duen itu dikarenakan adanya pohon tumbang lalu menimpa pemukiman warga.
Tidak ada korban jiwa dal kasus ini tapi warga mengalami kerugian cukup besar akibat bencana itu.
Data dari lokasi kejadian, Senin (1/10/2021) pagi rumah yang rusak karena diterpa angin kencang ada 25 bangunan.
Sementara update terkini per Selasa (2/11/2021), jumlah rumah warga yang rusak akibat adanya angin kencang bertambah 4. Sehingga total saat ini menjadi 29 rumah. (*)
Ещё видео!