DEPOK, KOMPAS.TV - Sosialisasi pencegahan penyebaran virus corona terus dilakukan semua pihak di kota Depok.
Dengan menggunakan pengeras suara, petugas berkeliling kota Depok, mengingatkan untuk menjaga kesehatan dan tidak keluar rumah serta hindari tempat keramaian.
Dengan berkeliling kota Depok dan menggunakan pengeras suara, petugas Satpol PP Kota Depok memberikan sosialisasi, dan mengimbau warga untuk menjaga kesehatan dan hindari tempat-tempat keramaian, seperti pasar, hingga pusat-pusat perbelanjaan lainnya.
Hal ini dilakukan untuk pencegahan penyebaran virus COVID-19, di kawasan Depok, Jawa Barat.
Selain itu, petugas juga membagikan masker gratis kepada warga.
sosialisasi juga dilakukan aparat kepolisian Polsek Sukmajaya bersama petugas Kecamatan Sukmaja Kota Depok.
Mereka berkeliling memberi imbauan kepada masyarakat dengan menggunakan pengeras suara.
Menurut rencana, sosialisasi dan imbauan akan terus dilakukan petugas Satpol PP dan pihak kepolisian kota Depok, hingga warga benar-benar paham dan mengurangi aktivitas di luar rumah.
Ещё видео!