Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan mencatat per Mei 2022, progres pengerjaan Stasiun Manggarai sudah 60,125 persen untuk pembangunan fisik sisi timur dan ditargetkan akan dioperasikan pada 2023. Pembangunan ini akan menjadikan Stasiun Manggarai sebagai stasiun sentral.
Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Zulfikri mengatakan alasan Stasiun Manggarai dipilih menjadi stasiun sentral karena posisinya yang sangat strategis dan perannya yang sangat vital dalam menunjang layanan kereta api di ibu kota.
Informasi selengkapnya dapat disimak dalam video berikut.
Video Jurnalis: Sherly Puspita, Syalutan Ilham, Nissi Elizabeth
Penulis: Isna Rifka Sri Rahayu
Penulis Naskah: Talitha Yumnaa
Video Editor: Chrisstella Efivania Rosaline
Narator: Talitha Yumnaa
Produser: Adil Pradipta
#JernihkanHarapan #StasiunManggarai #StasiunSentral
