Mengenal Gangguan Mental Hingga Cara Berkomunikasi dengan Lansia
Gangguan mental ternyata bisa mengganggu siapa dan di usia berapa saja. Mulai dari anak-anak hingga akhir hidup seseorang. Itu artinya, lansia pun tidak luput dari gangguan mental. Ada beberapa jenis gangguan mental yang bisa menyerang lansia.
Apa saja itu?
Gangguan mental pertama yaitu demensia yang biasa disebut orang awam pikun. Pikun selain gangguan berpikir, mengingat juga termasuk ada gangguan perilakunya. Lalu, gangguan mental kedua yang sering menyasar lansia yakni depresi. Namun, menurut dokter Erikavitri Yulianti SpKJ (K) - Psychiatrist specialized in Geriatric Psychiatry), gangguan depresi kurang terdiagnosis di awal.
Kemudian, gangguan ketiga terkait gangguan tidur. Tidak jarang, para lansia menyampaikan bahwa mereka sulit tidur atau tiba-tiba para lansia terbangun di tengah malam dan tidak bisa kembali tertidur. Sementara itu, gangguan keempat yang sering dirasakan para lansia gangguan kecemasan hingga gangguan jiwa berat.
Untuk mengetahui gejalanya, dokter Erika menyampaikan bahwa secara umum gejala gangguan mental ditandai dengan perubahan perilaku. Termasuk gangguan mental kepada lansia. Ketika merasakan ada perubahan perilaku, perhatikan terlebih dulu.
Nah, yang paling penting dalam merawat lansia adalah kita tidak boleh menjadikan lansia sebagai beban. Lansia itu proses cycling dan episode terakhir dalam kehidupan. Maka, berikan yang terbaik untuk lansia. Mengantarkan lansia meninggal secara martabat, begitu perumpaan dari dokter Erika.
Tip berkomunikasi yang apik kepada lansia antara lain hindari komunikasi yang sekadar judgement, lansia paling senang disebut nama misal “Halo Oma Nani/ Opa Eno”, boleh pakai nada kencang tapi tidak teriak, gunakan bahasa komunikasi yang sederhana, dan terakhir pelankan kecepatan berbicara.
Lakukan konsultasi dengan dokter kejiwaan yang tepat. Jangan diagnosis sendiri ketika lansia menunjukkan perubahan perilaku. Berikan yang terbaik untuk mereka dengan memilih National Hospital sebagai mitra kesehatanmu (*)
National Hospital Surabaya
Jl. Boulevard Famili Sel. No.Kav. 1, Babatan, Kec. Wiyung, Kota SBY, Jawa Timur 60227
#kesehatan #dokterspesialis #edukasi #edukasikesehatan #gangguanmental #mentalhealth #mentalhealthawareness #mental #mentalhealthmatters #rumahsakit #psikiater #surabaya #nationalhospital #jawatimur #indonesia #medical
