Ghibah Di Media Sosial, Ust. Muhammad Nuzul Dzikri. Lc, MA
#ghibah #mediasosial #sosmed
Ghibah adalah menyebutkan sesuatu yang terdapat pada diri seorang muslim, sedang ia tidak suka (jika hal itu disebutkan). Baik dalam keadaan soal jasmaninya, agamanya, kekayaannya, hatinya, akhlaknya, bentuk lahiriyahnya dan sebagainya. Caranya-pun bermacam-macam. Di antaranya dengan membeberkan aib, menirukan tingkah laku atau gerak tertentu dari orang yang dipergunjingkan dengan maksud mengolok-olok.
Secara bahasa, ghibah berarti menggunjing. Banyak orang meremehkan masalah ghibah, padahal dalam pandangan Allah ia adalah sesuatu yang keji dan kotor
** Keutamaan mencegah Ghibah **
Wajib bagi orang yang hadir dalam majlis yang sedang menggunjing orang lain, untuk mencegah kemungkaran dan membela saudaranya yang dipergunjingkan. Nabi shallallahu 'alaihi wasallam amat menganjurkan hal demikian, sebagaimana dalam sabdanya. "Artinya: Barangsiapa menolak (ghibah atas) kehormatan saudaranya, niscaya pada hari kiamat Allah akan menghindarkan api neraka dari wajahnya". (HR Ahmad)
** Cara menghindari ghibah sesuai ajaran Islam **
1. Berkumpul dengan orang sholeh.
2. Menjaga lidah.
3. Menyadari bahwa ghibah adalah perbuatan buruk.
4. Intropeksi diri.
5. Mengingat kebaikan seseorang.
6. Perbanyak berpikir positif.
7. Saling mengingatkan.
8. Perbanyak Istighfar.
Semoga bermanfaat
Jangan lupa dukungannya dengan Subscribe, Like, Comment dan Share channel ini.
Follow juga kami di :
Instagram : [ Ссылка ]
Facebook : [ Ссылка ]
Youtube : [ Ссылка ]
Terima Kasih.
Wassalam.
Ещё видео!