BEKASI, KOMPAS.TV - Seorang anak dengan kondisi kaki terikat rantai dan kelaparan, ditemukan warga di kawasan Perkampungan Jati Kramat, Jati Asih, Kota Bekasi.
Saat ditemukan, anak itu meminta makanan kepada warga.
Ia mengaku kabur melarikan diri dari pasungan orang tuanya.
Diduga, anak itu merupakan korban kekerasan oleh orang tuanya sendiri.
Warga yang menemukan korban, langsung melaporkannya ke Lembaga Perlindungan Anak Kota Bekasi.
Pendampingan terhadap anak akan terus dilakukan, demi memulihkan kondisi psikis anak.
Baca Juga Dibantu Istri, Seorang Pria di Riau Perkosa Anak Remaja Berusia 16 Tahun di [ Ссылка ]
Sementara itu, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Hengki menyebut kasus ini mendapat perhatian khusus polisi.
Korban saat ini dirujuk ke rumah sakit, untuk memulihkan kondisinya yang mengalami kekurangan gizi.
Pemeriksaan mendalam akan dilakukan kepada kedua orang tua korban, untuk mengetahui motif pelaku.
Polisi telah menyita sejumlah barang bukti rantai dan gembok yang digunakan untuk merantai korban.
Polisi juga akan melakukan visum untuk memastikan ada tidaknya kekerasan fisik yang diterima korban.
Artikel ini bisa dilihat di : [ Ссылка ]
Ещё видео!