Tayang 17 Desember 2017
Sanubari Teduh - Kelahiran Kembali Mengikuti Karma (0390)
Video Youtube : [ Ссылка ]
Semua makhluk, sejak masa tanpa awal adalah orang tua atau saudara atau sahabatku; disebabkan oleh karma, terlahir kembali di enam alam kehidupan.
Saudara se-Dharma sekalian, sebagai praktisi buddhis, kita harus mempraktikkan ajaran. Kita harus meyakini hukum sebab akibat. Kita sudah membahas bahwa sejak masa tanpa awal, semua makhluk pernah menjadi orang tua atau saudara kita. Di dalam Bramajala Sutra juga dikatakan demikian. “ Yang perempuan adalah ibuku, yang laki-laki adalah ayahku. “ Jadi semua makhluk merupakan keluarga kita.
Berikutnya dikatakan, “ Saat terlahir kembali, semua makhluk mengalami perubahan wujud sesuai karma sehingga tidak saling mengenal; membangkitkan niat mencelakai atau memakan dagingnya sehingga melukai cinta kasih.” Di dalam kelahiran kembali, baik terlahir maupun meninggal, baik datang ke dunia maupun meninggalkan dunia, kita mengalami perubahan wujud. Saat orang lanjut usia meninggal, dia akan terlahir lagi sebagai bayi, lalu tumbuh besar. Kelahiran kembali melibatkan perubahan wujud. Saat berganti masa kehidupan, makhluk hidup berganti wujud. Saat berpindah satu masa kehidupan, kita akan berganti satu wujud.
Kita belum tentu terlahir dalam wujud manusia. Mungkin kita terlahir di alam binatang. Mengenai alam binatang, kita dapat melihat kucing atau anjing peliharaan, Ada kucing yang saat melihat seseorang, langsung merasa senang. Begipula dengan anjing. Ia dapat meminta untuk dimanja, di sayang dan dikasihi. Adapula yang seperti itu. Sebaliknya ada kalahnya saat melihat seseorang, entah mengapa ia langsung mengigit dan merasa tidak suka. Tidak dapat dipungkiri, ini adalah rasa dendam atau benci yang terjalin entah dalam kehidupan yang mana. Ini mungkin saja. Intinya, di dalam enam alam kehidupan, kita harus memiliki cinta kasih yang setara. Jika tidak, saat kita semua terlahir kembali dan berganti wujud, kita hanya semakin tidak mengenal, bahkan saling mencelakai.
Meski hanya berganti wujud, kita dapat berniat untuk saling mencelakai atau membunuh. Bukankah ini adalah kekeliruan ? Begitupula dalam hubungan antarmanusia. Terhadap orang yang tidak berjodoh, dia baru bicara sedikit saja kita sudah menganggapnya banyak bicara, kita tidak suka bicara dengannya. Adapula orang orang yang suka mengucapkan kata-kata yang menyakiti orang lain. Ada juga orang seperti ini. Ada pula orang yang gemar bertikai, bahkan saling membunuh dan mencelakai. Sebagai manusia, mungkin dia tidak jahat, dia hanya tidak berjodoh dengan orang tertentu. Akhirnya, timbul rasa tidak suka dan tidak mengasihi. Mereka tidak saling menyukai dan tidak bisa saling mengasihi. Inilah yang terjadi di dunia ini. Baik terhadap rekan kerja maupun saudara se-Dharma, kondisinya demikian.
Jadi, intinya kita tetap harus mengembangkan karma baik dengan cinta kasih. Kita harus banyak menciptakan berkah. Baiklah. Semuanya hendaknya selalu bersungguh hati.
Demikianlah dikutip dari video Sanubari Teduh - Kelahiran Kembali Mengikuti Karma (0390) [ Ссылка ]
Sanubari Teduh : Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA : Setiap Minggu 05.30 WIB ; Tayang ulang: Sabtu 05.30 WIB
Channel Jakarta 59 UHF, Medan 49 UHF
TV Online : [ Ссылка ]
GATHA PELIMPAHAN JASA
Semoga mengikis habis Tiga Rintangan
Semoga memperoleh kebijaksanaan dan memahami kebenaran
Semoga seluruh rintangan lenyap adanya
Dari kehidupan ke kehidupan senantiasa berjalan di Jalan Bodhisattva
Ещё видео!