Denpasar – Dalam suasana penuh haru dan kekeluargaan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi, Mamur Saputra, memimpin langsung serah terima jabatan (sertijab) Kepala Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Denpasar kegiatan ini berlangsung di Aula Bapas Kelas I Denpasar pada Rabu (31/7).
Serah terima jabatan ini secara resmi menandai berakhirnya masa kepemimpinan Ibu Widiarti sebagai Kepala Bapas Kelas I Denpasar dan dimulainya kepemimpinan sementara Bapak Ida Bagus Ardana sebagai Pelaksana Tugas (Plt). Prosesi serah terima ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan penyerahan memori jabatan dari Ibu Widiarti kepada Bapak Ida Bagus Ardana.
Dalam sambutannya, Kepala Divisi Administrasi, Mamur Saputra, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Ibu Widiarti atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas di Bapas Denpasar. Beliau juga mengucapkan selamat atas purna tugasnya dan berharap Ibu Widiarti tetap sehat dan bahagia dalam menjalani masa pensiun.
Ещё видео!