Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Balita di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, berusia 3,5 tahun tewas diduga karena dianiaya.
Jasad bayi malang tersebut kini masih berada di Ruang Paviliun Kenanga Instalasi Kedokteran Forensik, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jombang.
Diketahui, TA, bayi asal Kecamatan Mojoagung, Jombang, yang belum genap berusia 4 tahun itu, meninggal dunia diduga karena dianiaya.
Dari informasi yang dihimpun Tribun Jatim Network, penganiayaan terjadi di Desa Palrejo, Kecamatan Sumobito, Jombang pada Rabu (11/12/2024).
Setelah menerima penganiayaan itu, si bayi sempat dibawa ke RSU PKU Muhamadiyah Mojoagung, Jombang, untuk mendapatkan perawatan pertama.
Namun, karena diduga kondisi bayi tidak kunjung membaik, si bayi lalu dirujuk ke RSI Sakinah Mojokerto.
Di rumah sakit inilah, bayi tersebut meninggal dunia.
Mengkonfirmasi peristiwa ini, Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Margono Suhendra menyebut informasi tersebut benar adanya.
Pihaknya kini masih melakukan proses pemeriksaan saksi dan menunggu hasil visum korban dari RSUD Jombang.
"Benar, kami masih melakukan pemeriksaan saksi dan menunggu hasil visum korban," ucapnya saat dikonfirmasi pada Kamis (12/12/2024).
Sementara itu, dari pantauan di Ruang Paviliun Kenanga Instalasi Kedokteran Forensik RSUD Jombang, jasad bayi masih berada di dalam ruangan untuk dilakukan visum.
Sampai berita ini ditulis, Tribun Jatim Network masih berupaya untuk melakukan konfirmasi lebih lanjut ke pihak kepolisian.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Balita 3 Tahun di Jombang Diduga Tewas Dianiaya, Polisi Periksa para Saksi dan Tunggu Hasil Visum, [ Ссылка ]...
#Relay : Roly Maundeng
Ещё видео!