Turaes, tonggeret, kinjeng tangis, atau garengpung adalah sejenis serangga yang mengeluarkan suara keras dari sayapnya. Suara tonggeret ini umumnya terdengar ramai di awal musim kemarau atau di penghujung akhir musim hujan.
Turaes atau tonggeret umumnya hidup di pepohonan di kebun atau hutan. Mereka mengalami proses metamorfosis seperti kebanyakan serangga pada umumnya, yakni berubah wujud dari fase telur, larva / nimfa, hingga menjadi serangga dewasa. Oleh kebanyakan orang, proses berubahnya wujud turaes dari larva ke serangga dewasa sering disebut sebagai "ganti cangkang", karena memang mereka keluar dari cangkangnya yang merupakan kulit dari larva mereka itu sendiri.
Suara turaes terdengar sangat merdu, namun terdengar keras dan berisik jika didengarkan dari jarak dekat.
Ещё видео!