Assalamualaikum… salam sehat, sukses selalu..
Jalan-jalan kali ini akan berburu kuliner di wilayah Kebon sirih Jakarta, yaitu Nasi goreng
Nasi goreng Menjadi salah satu makanan khas Indonesia yang sangat terkenal hingga mancanegara,
Pasti bagi kamu yang tinggal di daerah Ibu Kota pernah mendengar tentang `Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih`. Terang saja, nasi goreng tersebut merupakan salah satu nasi goreng paling terkenal di Jakarta.
Kuliner Jakarta Pusat malam hari yang telah melegenda ini wajib kamu cicipi. Tak hanya rasa gurih yang sangat menggoda, keunikan lain dari tempat makan malam hari satu ini adalah proses memasaknya yang langsung dimasak dalam sebuah panci besar dalam porsi sangat besar.
Nasi Goreng Kebon Sirih merupakan salah satu makanan legend yang sudah lama berdiri sejak tahun 1958. Nasi goreng dengan khas campuran kambing ini selalu ramai pengunjung karena rasanya yang nikmat.
Dengan racikan rempah khusus yang khas, membuat nasi goreng ini berbeda dari lainnya. Dengan porsi besar dan aroma menggugah selera bagi setiap penglihatnya.
Nasi Goreng Kebon Sirih menu terdiri dari nasi goreng polos, ayam, sosis dan bakso, serta paling populer yakni Nasgor Kambingnya. Menu lainnya yang tersedia diantaranya sate(ayam, kambing, hati), nasi putih, dan telor ceplok.
Nah itu dia guys, Informasi sekilas Nasi Goreng Kebon Sirih Jakarta yang sangat legend. Sempatkan untuk mencicipi hidangan malam satu ini jika kamu berada di Jakarta.
Salam wisata kuliner, jangan lupa bahagia
Ещё видео!