#suasanapedesaan kali ini berlokasi di Cigedug
Cigedug adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Kecamatan ini berjarak sekitar 25 Km dari ibu kota Kabupaten Garut ke arah selatan melalui Garut Kota. Pusat pemerintahannya berada di Desa Cigedug. Sebagian besar wilayahnya berada di lereng Gunung Cikuray.
Cigedug adalah sebuah daerah yang awalnya masuk kepada kecamatan bayongbong, tetapi sekitar pada tahun 2001 an Cigedug memekar membuat kecamatan sendiri, selama beberapa tahun ini kecamatan cigedug terus menerus memperbaiki fasilitas-fasilitas di daerah, bahkan sampe ke daerah pelosok.
Mata pencaharian cigedug mayoritas Agribisnis sama perdagangan, serta Kecamatan cigedug adalah kecamatan yang paling banyak terdapat Pesantren di seluruh Kabupaten Garut.
Batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut
Utara : Kecamatan Bayongbong
Timur : Kecamatan Banjarwangi dan Kecamatan Cikajang
Selatan : Kecamatan Cikajang
Barat : Kecamatan Cisurupan
Luas wilayah daerah cigedug yaitu sekitar 3.750 Ha secara keseluruhan dan mempunyai 5 (lima) Desa/Kelurahan, diantaranya
Kelurahan/Desa Barusuda
Kelurahan/Desa Cigedug
Kelurahan/Desa Cintanaara
Kelurahan/Desa Sindangsari
Kelurahan/Desa Sukahurip
Instagram @Garut_turunankidul : [ Ссылка ]
Email untuk kerja sama: hartasderis@gmail.com
Ещё видео!