TRIBUN-VIDEO.COM - Empat warga Kabupaten Bandung yang positif Omicron sudah dirawat di RSUD Al Ihsan.
Kondisi mereka ternyata tak seburuk yang dibayangkan banyak orang.
Diketahui, keempat warga tersebut tertular setelah pulah dari luar negeri.
Dikutip dari TribunJabr.id, kondisi empat pasien yang terpapar virus varian Omicron tersebut disampaikan Direktur RSUD AL Ihsan, Dewi Basmala.
Dewi menyebut, mereka dirawat di ruang rawat inap dengan kategori yang kuning.
"Mereka semua ada di ruang rawat inap dengan kategori yang kuning," ujar Dewi, saat ditemui di RS Al ihsan, Baleendah, Kabupaten Bandung, Senin (10/1/2022).
Ia menyebut, empat pasien positif Omicron itu tertular seusai pulang dari luar negeri.
Menurutnya, di ruang rawat inap kategori kuning, kondisi mereka tidak bergejala berat.
Dikatakan Dewi, gejala Omicron ini cenderung ringan seperti flu biasa dan masuk angin.
Namun, transmisi dan penularannya sangat cepat meski gejalanya ringan.
"Jadi kalau kita lihat memang prediksi, beda dari pada delta dengan omicron. Memang delta berat pada waktu itu, nah omicron ini cenderung ringan sekali, kaya flu, masuk angin biasa, tapi memang perbedaannya adalah transmisinya cepat sekali, penularannya cepat, tapi dengan gejala yang ringan," kata Dewi.
Saat ini Dewi mengatakan, pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan lima orang yang diduga terpapar omicron karena beda dengan delta.
Jika varian Delta pemeriksaan membutuhkan waktu 2-6 jam.
Namun jika varian Omicron membutuhkan waktu 5-6 hari, baru diketahui hasilnya.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung, Grace Mediana, mengatakan, ke empat pasien tersebut sebelumnya pulang dari luar negeri.
Grace mengatakan, awalnya ada mister X pulang dari luar negeri dari salah satu negara di Afrika.
Saat kembali ke Kabupaten Bandung ia sudah diisolasi selama 10 hari.
Tetapi karena bergejala Covid-19, mister X langsung dilakukan tes PCR dan baru pada Jumat (7/1) dinyatakan Omicron.
Lalau kata Grace, ia menularkan kepada keluarganya, anak dan istrinya.
"Kini yang terpapar hanya ada 4 orang," kata dia.
(Tribun-Video.com/TribunJabar.id)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kondisi 4 Pasien Positif Omicron di Kabupaten Bandung Tak Seburuk yang Dibayangkan Orang, [ Ссылка ].
Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: Mega Nugraha
Ещё видео!