#jelajahpapanpkn #kompetisicerlang #generasicerlang #pekankebudayaannasional
Rumah Lamin suku Dayak Kenyah yang berada di Desa Budaya Lung Anai Kabupaten Kutai Kartanegara dahulu nya disebut dengan Rumah Panjang dan sebagai tempat tinggal suku Dayak Kenyah sub suku Lepoq Jalan.
Dengan struktur utama bahan bangunan menggunakan kayu Ulin yang keras dan tahan lama, Rumah Lamin biasanya memiliki panjang sekitar 300 meter, memiliki lebar 15 meter serta tinggi 3 meter, menjadikannya dapat dihuni hingga 30 Kepala keluarga dengan susunan ; Para Bangsawan akan menempati di sisi tengah, sedangkan Rakyat biasa akan menempati sisi kiri dan sisi kanan.
Selain pondasi yang kuat dan bisa bertahan ratusan tahun, Rumah Lamin juga memiliki struktur unik pada setiap bilah Atapnya. Terdapat simpul ikatan menggunakan rotan yang saling terhubung pada setiap bilah atap. Pada saat kemarau tiba dan atap tiba-tiba terbakar, Simpul ikatan tersebut akan dilepas agar api tidak menjalar ke seluruh bangunan.
Kini Rumah Panjang telah beralih nama dan fungsi menjadi Rumah Lamin yang dipergunakan sebagai tempat berkumpulnya masyarakat Dayak Kenyah guna melaksanakan ritual, adat, budaya, tarian ataupun mengambil keputusan adat.
Produksi oleh : Ejas Setiawan ( @ejassetiawan) dan Dwi Windiawati ( @dwiwinn)
Musik oleh : Uyau Moris - Kelesau
Nama Produksi : Circle Pro Indonesia
Alamat : Jl. H. Abd. Sani Gani No. 53 Samarinda Seberang | Kota Samarinda
WA : 0895700101537
Ещё видео!