TRIBUN-VIDEO.COM - Rapat Kerja Nasional XVI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (RAKERNAS APEKSI) Tahun 2023 digelar di Kota Makassar, Kamis (13/7).
Bakal calon Presiden (Bacapres) dari PDI-P, Ganjar Pranowo tak lepas menjadi sorotan.
Terlebih saat ditanya satu kata untuk bacapres Nasdem Anies Baswedan dan bacapres Gerindra, Prabowo Subianto.
Saat diminta memberikan definisi satu kata untuk Prabowo Subianto, Ganjar mantab menjawab 'Senior'.
Sementara saat mendefinisikan dalam satu kata untuk Anies Baswedan, Ganjar mantab menjawab 'Teman'.
Sontak, jawaban Ganjar disambut riuh dan canda tawa ari seluruh peserta RAKERNAS APEKSI Tahun 2023.
(Tribun/Video.com/Sandy Yuanita)
VP: Januar Imani
#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews #politik #aniesbaswedan #ganjarpranowo #prabowosubianto #capres2024
Ещё видео!