Kote merupakan sebuah desa kecil di sebelah selatan kota Kefamenanu Kabupaten Timor Tengah Utara Prov.NTT, yang dulunya merupakan kota benteng pada masa pemerintahan Portugis. Saat pulau timor masih diliputi situasi peperangan, Raja Sonbay memerintahkan semua orang di wilayah Kote untuk masuk berdiam dan bertahan di lingkungan benteng ini yang saat itu memiliki empat pintu gerbang yakni, Posto Crus, Posto Freites Taneo, Posto Sara, dan Posto Banfanu. Beberapa Kanaf atau marga kemudian membangun Ume Mnasi atau rumah adat untuk menyimpan kekuatan - kekuatan ghaib atau benda - benda pusaka dari nenek moyang mereka. Menurut catatan sejarah, pada tahun 1641 seorang Misionaris Dominikan, Padre Antonio de Santo Jasinto OP, dari Ordo Praedicatorium memasuki wilayah Kote dan mulai menyebarkan agama Katholik...... dalam bulan Mei 1642 kegiatan Misionernya di perkuat dengan kedatangan tiga orang misionaris bersama kapten Fransiskus Fernandes. ketiga imam itu adalah, Padre Antonio Cabral OP, Padre Bento Serrao OP, dan Padre Manso OP. kemudian Padre Bento Serrao yang di tunjuk malayani wilayah pedalaman Timor termasuk Noemuti... Selanjutnya para pastor misionaris ini kemudian mengajak mayarakat Kote untuk menggantikan benda benda keramat di setiap rumah rumah adat yang ada di Kote dengan benda benda devosinal sehingga kemudian rumah rumah adat tersebut berganti nama menjadi UEM Uis Neno atau rumah Tuhan. selanjutnya para pastor misionaris tersebut mengajak masyarakat Kote untuk berdoa bergilir di setiap rumah rumah Tuhan ini. Kebiasaan doa bergilir yang di lakukan bermamaan dengan Tri Hari pada pekan suci Paskah inilah yang menjadi cikal bakal lahirnya tradisi Kure.....Seiring berjalanya waktu, pada tanggal 1 November 1916 terjadi kesepakatan antara Belanda dan Portugis untuk melakukan pertukaran "Wilayah" kekuasaan sehingga Belanda yang sebelumnya berkuasa di Maukatar wilayah Timor bagian Timur mendapat Noemuti di di wilayah Timor Barat dan Portugis yang sebelumnya berkuasa di Noemuti mendapat Maukatar di wilayah Timor bagian Timur...
Ещё видео!