KOMPAS.TV - Keajaiban ditemukan di balik reruntuhan bangunan akibat gempa bermagnitudo 7,8 di Turki dan Suriah.
Sejumlah anak ditemukan selamat setelah bertahan lebih dari 40 jam, bahkan seorang bayi ditemukan lahir diantara reruntuhan.
Seorang bayi berusia dua bulan berhasil dievakuasi dari puing-puing bangunan yang runtuh di Turki. Bayi ini selamat setelah 29 jam di bawah reruntuhan di Kota Hatay.
Selain bayi, seorang anak laki-laki berusia 8 tahun juga ditemukan selamat setelah terjebak selama 32 jam di reruntuhan.
Tak hanya di Turki, warga dan tim penyelamat Jinderis Suriah, juga berhasil menyelamatkan seorang bayi perempuan yang lahir, di bawah puing-puing bangunan yang runtuh di Suriah.
Bayi ini ditemukan selamat 10 jam pasca-gempa, tali pusar bayi bahkan terhubung dengan sang ibu yang telah meninggal dunia.
Bayi ini menjadi satu-satunya yang selamat dari seluruh anggota keluarga.
Seorang kakek di Adiyaman, Turki tak bisa menyembuyikan kegembiraannya saat melihat cucu perempuannya berhasil ditemukan selamat.
Anak berusia 10 tahun ini ditemukan setelah terkubur selama 47 jam di reruntuhan.
#keajaiban #gempaturki #anak #selamat
Sahabat Kompas TV Jawa Timur jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Jawa Timur, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di [ Ссылка ].
Ещё видео!