Wisata jeep adventure merupakan salah satu jenis wisata yang sedang populer di Indonesia. Salah satu lokasi wisata yang lagi ramai wisata jeep adventure di daerah karanganyar adalah tawangmangu dan kemuning. Wisata ini bukan hanya menawarkan sensasi berkendara dengan mobil jeep melewati medan yang menantang, seperti jalan berbatu, tanah licin, dan tanjakan curam. Tapi juga melewati tempat tempat wisata dengan pemandangan indah seperti perkebunan, view pegunungan, air terjun dan lain sebagainya.
kita udah nyobain nih dan bakal kasi tips ke kalian, kita juga mo berbagi informasi jeep adventure yang ada di lawu park tawangmangu dan tentunya juga mengajak kalian merasakan sensasi wisata jeep adventure.
Berikut adalah beberapa tips untuk menikmati wisata jeep adventure:
1. Pilihlah operator wisata jeep adventure yang terpercaya.
Pastikan operator wisata tersebut memiliki armada jeep yang prima dan driver yang berpengalaman.
2. Pastikan kondisi fisik kalin dalam kondisi prima sebelum berangkat.
Wisata jeep adventure membutuhkan fisik yang kuat, karena kalian bakal di guncang keras saat melewati jalan berbatu dan menikung tajam, rasanya seperti akan terlempar saat berkendara di medan yang menantang.
3. Kenakan pakaian dan sepatu yang nyaman.
Kalian akan banyak bergerak selama perjalanan, jadi pastikan pakaian dan sepatu kalian nyaman. Sebaiknya jangan gunakan sandal yang mudah lepas seperti pengalaman konyolku
4. Siapkan kamera untuk mengabadikan momen-momen seru kalian
Selanjutnya adalah beberapa hal yang dapat kalian nikmati saat wisata jeep adventure:
1. Sensasi berkendara yang menantang.
Jeep adventure akan membawa kalian melewati medan yang menantang, seperti jalan berbatu, tanah licin, dan tanjakan curam. Sensasi ini akan memacu adrenalin Anda dan melepaskan hormon Endorfin saat kalian berteriak bebas yang pastinya ini justru bermanfaat membantu mengurangi perasaan sedih, cemas, dan depresi.
3. menikmati Keindahan alam.
Wisata jeep adventure biasanya akan membawa kalian ke tempat-tempat yang indah, seperti gunung, perkebunan, air terjun atau hutan. Anda dapat menikmati keindahan alam tersebut dari dalam jeep atau bisa minta driver berhenti sebentar untuk kalian berfoto dengan latar belakang pemandangan yang indah
4. Kekompakan tim.
Wisata jeep adventure biasanya dilakukan bersama-sama dengan orang lain. Hal ini dapat membantu kalian membangun atau mempererat kekompakan tim.
Untuk start wisata jeep adventure yg mulih kerjo pilih adalah di lawu park tawangmangu. Bagaimana teknis, harga , rute yang dipilih hingga bagaimana sensansinya....
Cek cuy...
Untuk kalian yang belum pernah menikmati wisata jeep adventure, begini cara naik jeep
Akhirnnya rombongan memilih paket harga 250 ribu dengan kapasitas empat orang. Paket ini memiliki 2 rute obyek wisata. Rute pertama menuju Tirto Gumarang, disana kita bakal merasakan lintasan off road yang menantang dan juga perkebunan strawberi yang bisa kalian petik sendiri. Rute kedua adalah menuju air terjun jumog putri, disana tentu kita bakal disuguhkan pemandangan air terjun yang belum pernah kami lihat dan mungkin belum banyak yang tahu.
Sekarang kita sudah sampai di Tirto gumarang untuk merasakan sensasi guncangan di seluruh tubuh saat melewati lintasan offroad yang menantang.
Dan inilah pemadangan indah air terjun jumog putri. Ini merupakn pengalaman pertama kami melihat air terjun tawangmangu seindah ini meski sumber mata airnya tidak besar namun tangga airnya memancarkan pesona yang sungguh berbeda.
#jeep #adventure #wisata
Ещё видео!