TRIBUN-VIDEO.COM - Polres Asahan menetapkan lima anggota DPRD Labuhanbatu Utara (Labura) Sumatera Utara sebagai tersangka penyalahgunaan narkoba.
Kelimanya kedapatan mengonsumsi ekstasi saat dugem di tempat hiburan malam di Asahan.
Mereka terjaring razia tim gabungan dari sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Asahan, Sabtu, (7/8/2021) lalu.
Pesta narkoba yang dilakukan wakil rakyat itu terjadi di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
"Sudah ditetapkan sebagai tersangka," kata Kapolres Asahan, AKBP Putu Yudha Prawira melalui sambungan telepon, Kamis (12/8/2021).
Setelah dilakukan pemeriksaan secara maraton oleh penyidik kepolisian dari Satuan Reserse Narkoba Polres Asahan, lantas ditetapkan 14 orang tersangka, 5 orang diantaranya anggota DPRD.
Dikutip dari Kompas.com, adapun kelima anggota DPRD tersebut yakni berinisial JS (Ketua Fraksi Hanura Labura), MAB (Ketua DPC PPP Labura), KAP (Fraksi Golkar), GK (Fraksi PAN), PG (Fraksi Partai Hanura).
Yudha mengungkapkan, dari 17 orang yang terjaring razia pada malam itu, sebanyak 14 orang positif mengonsumsi narkotika jenis ekstasi setelah menjalani tes urine.
Sementara tiga lainnya negatif.
Usai ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan narkotika dengan jenis ekstasi, lima anggota DPRD Labuhan Batu Utara (Labura) resmi ditahan oleh penyidik Satuan Reserse Narkoba Polres Asahan.
Dalam kasus ini, pihak kepolisian melibatkan Kejaksaan Negeri (Kejari) Asahan dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumatera Utara dengan tujuan melakukan asessement terpadu.
Sementara itu, pemasok pil ekstasi kepada para anggota dewan itu juga kini masih diburu polisi.
"Untuk pelaku lain masih kita kembangkan terus, pemeriksaan secara maraton. Kemungkinan besar akan bertambah tersangka," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, lima anggota DPRD Labura, Sumatera Utara, diamankan di dalam ruangan karaoke di salah satu hotel di Asahan, Sabtu (7/8/2021) dini hari.
Adapun kelimanya positif mengonsumsi narkotika jenis ekstasi. Saat diamankan, polisi menemukan sisa pecahan ekstasi dalam ruangan karaoke tersebut.(Tribun-video.com/ Kompas)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Positif Konsumsi Narkoba, Lima Anggota DPRD Labura Ditetapkan sebagai Tersangka oleh Polisi", Klik untuk baca: [ Ссылка ].
Ещё видео!