#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews #santaklaus #santaclaus #natal
TRIBUN-VIDEO.COM - Tribunners, perayaan Natal sangat identik dengan adanya Santa Claus.
Sosok Santa Claus sendiri dikenal sebagai pria yang memberikan kebahagiaan.
Di mana saat perayaan Natal, biasanya Santa Claus akan membagikan hadiah kepada anak baik tiap malam Natal.
Keberadaan Santa Claus sendiri kini telah menjadi ikon dalam perayaan natal.
Meski demikian, ada beberapa fakta menarik tentang Santa Claus ini.
Dilansir dari Kompas.com, asal-usul Santa Claus bermula dari kota kecil Romawi bernama Myra yang kini menjadi bagian dari Turki, sekitar tahun 280 Masehi.
Di sana hidup seorang biarawan bernama Saint Nicholas yang terkenal sebagai sosok yang baik dan saleh.
Sosok tersebut dikenal dengan aksinya yang selalu membantu dan memberikan bagi orang yang membutuhkan.
Berkat aksinya itu, St. Nicholas pun dikenal sebagai santo pelindung anak-anak dan pemberi hadiah.
Karena itulah, aksi St. Nicholas pun digunakan oleh masyarakat Belanda sebagai inspirasi dari cerita Sinterklas.
Adapun nama tersebut muncul dari nama St. Nicholas dalam bahasa Belanda yaitu Saint Nickolas yang dipersingkat jadi Sinterklas.
Cerita tentang Sinterklas pun mulai masuk ke budaya Amerika Serikat (AS) pada abad ke-18.
Tepat di tahun 1773 dan 1774, terdapat surat kabar dari New York yang menulis tentang keluarga Belanda yang berkumpul untuk memperingati wafatnya St. Nicholas.
Kemudian pada tahun 1821, kemunculan puisi anonim berjudul The Children’s Friend pun mengaitkan sosok Santa Claus dengan Natal.
Sementara itu, untuk perubahan nama Sinterklas menjadi Santa Claus sendiri terjadi pada abad ke-17.
Di mana saat itu, ada koloni New Amsterdam yang dihuni oleh orang Belanda yang melakukan emigrasi ke AS.
Pada abad ke-17, koloni tersebut pun berhasil dikuasai oleh Inggris dan diganti namanya menjadi New York.
Bersama dengan perubahan tersebut, Sinterklas juga mengalami perubahan nama menjadi Santa Claus secara perlahan.
Seperti yang diketahui, Santa Claus terkenal sebagai sosok yang suka membagikan hadiah tiap malam Natal.
Namun, Santa Claus dikatakan hanya akan membagikan hadiah tersebut kepada anak-anak yang berperilaku baik.
Ia dikisahkan memiliki daftar anak baik dan nakal untuk menentukan apakah mereka layak untuk menerima hadiah.
Dari sanalah, cerita tentang daftar anak baik dan nakal Santa Claus sering digunakan oleh orangtua untuk memastikan agar anak-anak mereka berperilaku baik.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sejarah Santa Claus, Terinspirasi dari Seorang Biarawan yang Baik [ Ссылка ]
Host : Ariska Choirina
VP : Yogi Putra
Ещё видео!