Ruqyah disebut sebagai Al-‘udzah yang berarti perlindungan. Ruqyah adalah metode islami untuk menyembuhkan seseorang dari sihir, kerasukan, gangguan jin, gigitan hewan ataupun penyakit lainnya. Metode ruqyah umumnya dilakukan oleh para ahli agama (seperti ustad atau kyai). Untuk proses pelaksanaannya, ustad akan membacakan doa-doa yang bersumber dari Al-quran, kemudian meniupkannya di tangan lalu mengusapkannya ke seluruh tubuh orang yang diruqyah.
Auf bin Malik al-Asyja’iy berkata, “Kami pada zaman jahiliyyah pernah melakukan ruqyah, apa pendapat Anda wahai Rasulullah?” Beliau bersabda, “Perdengarkanlah ruqyah kalian kepadaku, ruqyah itu tidak apa-apa selama tidak bermuatan syirik.” (HR. Muslim).
Ещё видео!