#TRIBUNLAMPUNG - Kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan R Sukamto Kelurahan 8 Ilir tepatnya di depan PTC Mall Palembang sekitar pukul 05:00 WIB.
Kecelakaan itu dialami oleh pengemudi mobil Honda Civic sekitar pukul 05:00 WIB.
Kecelakaan ini mengakibatkan kendaraan rusak cukup parah, sedangkan pengemudi mengalami luka ringan dan menjalani perawatan di rumah sakit Hermina.
Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang AKP Malina mengatakan, pengemudi mobil inisial E sedang mengendarai mobil dari arah Jl R Sukamto menuju Simpang Patal.
Mobil Honda Civic milik korban sempat mogok namun hidup lagi.
"Lalu ketika berada didepan PTC korban menabrak trotoar yang pembatas jalan yang tepat berada di depan PTC Mall Palembang, " kata Malina ketika dikonfirmasi, Sabtu (29/1/2022).
Ia menyebut pengemudi mobil yang saat itu pulang dari membuka stand di Jakabaring, dan sedang menuju ke arah Simpang Patal dengan kecepatan tinggi. Namun kendaraannya tiba-tiba mogok di depan Hotel Harper.
"Dia buru-buru bawa mobil, sesudah mogok di depan Hotel Harper pengemudi mencoba hidupkan lagi mobilnya lalu jalan lagi ngebut. Karena di jalan depan PTC ada lobang, pengemudi tidak bisa mengelak lagi makanya dia masuk ke halaman PTC itu, " jelasnya.
Sementara ini pihaknya belum mendapat identitas lengkap pengemudi mobil.
"Inisialnya E, untuk alamat lengkap dan identitasnya belum didapat. Karena anggota masih cek di lokasi, " katanya.
------------------------------
Baca Berita Terkini [ Ссылка ]
Follow Facebook [ Ссылка ]
Follow Instagram Tribun Lampung [ Ссылка ]
Follow TikTok Tribun Lampung [ Ссылка ]
------------------------------
Silakan tulis komentarmu pada kolom komentar. Jangan lupa like dan subscribe channel Tribun Lampung News Video.
------------------------------
Videografer Tribunlampung.co.id / Wahyu Iskandar
#Kecelakaan #Viral #BeritaNasional
Ещё видео!