Setelah mendapat penolakan dari Mahasiswa yang tergabung dalam Saka Mese Nusa Student Association cabang Seram Bagian Barat, terkait Aktivitas Tambang Nikel oleh PT Manusela Prima Mining, kini penolakan itu kembali terjadi.
Kali ini penolakan aktivitas tambang Nikel oleh PT Manusela Prima Mining dilakukan oleh Masyarakat Dusun Talaga Desa Piru, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB). penolakan terhadap kehadiran PT Manusela Prima Mining, perusahaan tambang Nikel ini, tertuang dalam rapat bersama Masyarakat Dusun Talaga pada hari ini, Senin 30 Desember 2024.
Penolakan Masyarakat Dusun Talaga ini, terkait aktivitas PT Manusela Prima Mining, perusahaan Tambang Nikel yang sedang berlangsung di atas Gunung Tinggi, Dusun Talaga ini, tanpa adanya Sosialisasi kepada masyarakat, dan belum adanya kesepakatan antara masyarakat, dan perusahaan terkait AMDAL, dan Pembebasan Lahan-lahan Produktif Milik Masyarakat setempat.
#KabarMaluku
#InfoMaluku
#InfoSeputarSeramBagianBarat
#BetaMaluku
#MalukuForMaluku
Ещё видео!