Yuk saatnya belajar Komposisi dalam Fotografi bersama Noor Eva - CEO Republik Fotografer
Mentor [ Ссылка ]
Dalam Fotografi ada beberapa teknik dasar yang harus dipahami sebelum memotret, salah satunya adalah mengenai Komposisi. Mengapa kita harus tahu tentang Komposisi? Karena Komposisi adalah unsur dalam foto yang memiliki kekuatan untuk menyampaikan secara tepat pesan yang ingin kita sampaikan kepada publik. Dengan mengatur komposisi dalam Foto sesuai yang kita inginkan, kandungan pesan dalam foto tersebut akan lebih mudah dipahami dan dimengerti oleh orang lain.
Komposisi adalah sebuah cara untuk memandu/mengarahkan mata audience untuk melihat elemen yang ingin kita tonjolkan dari sebuah foto. Untuk menciptakan sebuah karya seni foto, kompositi adalah unsur yang sangat penting, apabila komposisi tidak diperhatikan, Akibatnya selain foto itu kurang enak dilihat, pesan yang ingin disampaikan oleh fotografer melalui media foto menjadi tidak tersampaikan dengan baik.
Dalam fotografi, terdapat bermacam-macam teknik komposisi yang dapat membantu kita menghasilkan sebuah foto yang baik, diantaranya adalah sebagai berikut :
INTRO 0:00
1. Komposisi Rule of Thirds 2:01
2. Komposisi Symmetry 3:01
3. Komposisi Leading lines 3:37
4. Komposisi Fill the Frame 4:09
5. Komposisi Leaving space 4:03
6. Komposisi Patterns 5:23
7. Komposisi Contrast 6:12
8. Komposisi Dead Center 7:03
9. Komposisi Framing 7:53
10. Komposisi Golden Ratio 8:48
Dengan mempelajari berbagai macam komposisi dalam fotografi kita harapkan akan memacu kita untuk menciptakan hasil karya foto yang semakin cantik dan bernilai tinggi tentunya.
Demikianlah uraian singkat tentang macam-macam komposisi dalam fotografi. Semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang dasar-dasar fotografi. Semoga bermanfaat.
Salam RF !
Ещё видео!