Laporan Wartawan TribunSolo.com, Fristin Intan Sulistyowati
TRIBUN-VIDEO.COM, SOLO - Ada momen nyeleneh saat Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mendatangi Keraton Solo dengan seragam Satpol PP, Senin (20/9/2021).
Kedatangan orang nomor satu di Kota Bengawan itu dalam rangka meninjau vaksiansi Abdi Dalem Karaton Solo dan warga pada umumnya.
Gibran yang pertama kalinya memakai seragam Satpol PP itu, sempat nyeletuk kata-kata viral di medsos beberapa waktu lalu di Indonesia.
Ya, karena ada oknum Satpol PP yang sempat arogan di daerah lain saat bertugas.
"Saya Satpol PP, bubar-bubar," celetuk dia sembari bercanda.
Sontak hal itu membuat orang yang hadir tertawa riuh.
Dia berharap vaksinasi di Keraton Solo menjadi momen untuk memulihkan tempat wisata.
"Setelah vaksin semoga, para abdi dalem sehat dan untuk tempat-tempat wisata seperti di kawasan Karaton Solo agar segera pulih," harap dia.
Adapun vaksinasi di kawasan Keraton Solo mencapai sekitar 1.000 orang yang bertempat di Kagungan Dalem Sasono Sumewa Pagelaran.
Pelaksanaan nantinya akan dilakukan selama 15 hari ke depan, dengan total penyediaan vaksin sekitar 15 ribu dosis vaksin.
Kedatangan Gibran disambut Permaisuri Gusti Kanjeng Ratu PB Hangabehi XIII dan KGPH Dipokusumo atau Gusti Dipo.
Saat pelaksanaan ini, Gusti Dipo mengatakan skema pelaksanaan vaksinasi diperuntukkan bukan hanya warga Kota Solo
"Diizinkan dari Pak Walikota Solo sendiri, untuk abdi dalem sendiri banyak dari luar Kota Solo, selain itu masyarakat yang berjualan di sekitar keraton juga diperbolehkan ikut vaksin," aku dia.
Sementara itu, Abdi Dalem Karaton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Hariyanto (70), asal Kartasura, Kabupaten Sukoharjo terlihat sangat atusias.
"Sudah mengabdi sejak tahun 1999, ini kali pertama vaksin, semoga sehat," kata dia.
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Aksi Kocak Wali Kota Gibran Pakai Seragam Baru saat Tinjau Vaksinasi Keraton Solo : 'Saya Satpol PP', [ Ссылка ].
Penulis: Fristin Intan Sulistyowati | Editor: Asep Abdullah Rowi
Ещё видео!