APAR CO2 dan powder sangat populer digunakan untuk memadamkan kebakaran kelas C. Cara kerja dari kedua media ini adalah dengan menutup kontak antar elemen dalam segitiga api, yaitu oksigen dengan sumber panas dan bahan bakar. Sehingga, proses oksidasi tidak bisa dilakukan dan api akan padam.
Perbedaan APAR CO2 dan Powder Menurut Kelas Kebakarannya
Kedua media APAR ini juga bersifat non-konduktor yang aman digunakan untuk memadamkan kebakaran yang terjadi pada peralatan elektronik atau masalah elektrikal.
Meski sama-sama bisa memadamkan kelas kebakaran C, ternyata APAR CO2 dan powder bisa juga digunakan untuk memadamkan kelas kebakaran lain. Untuk APAR powder, selain kelas kebakaran C, ternyata bisa juga untuk memadamkan kelas kebakaran A dan B. Berbeda dengan APAR CO2 yang hanya efektif digunakan untuk memadamkan kelas kebakaran B dan C.
Perbedaan APAR CO2 dan Powder Saat Digunakan
Saat digunakan, APAR CO2 dan powder memiliki perbedaan masing-masing. APAR CO2 yang bersifat clean agent, tidak akan meninggalkan bekas saat digunakan. Hal tersebut akan mempersingkat proses downtime yang terjadi pasca kebakaran. Meski tidak meninggalkan residu, namun saat menggunakan APAR CO2 harus memperhatikan ventilasi dan ketersediaan oksigen dalam ruangan, juga disarankan harus menggunakan breathing apparatus.
#SiNcang
#kegunaanApar
#jenis-jenisApar
Ещё видео!