Merauke (4/11/2019) – Sebanyak 150 pelajar dari SMA Negeri 3 Merauke, Papua mengikuti kegiatan Kampanye Keselamatan dan Keamanan Penerbangan yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara melalui Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah – X Merauke, pada Senin (4/11).
Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Polana B. Pramesti yang diwakili Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X, Usman Effendi saat membuka kegiatan Kampanye Keselamatan dan Keamanan Penerbangan, menyampaikan, kampanye ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada pelajar SMA sejak dini terkait penerbangan serta pemahaman dalam menimalisir ancaman keselamatan dan keamanan dalam penerbangan.
“Materi kampanye keselamatan penerbangan ini diisi oleh inspektur penerbangan di OBU X Merauke dengan tujuan untuk mengedukasi, mengenalkan, menyebarluaskan dan mengingatkan kembali peraturan keselamatan dan keamanan penerbangan yaitu Undang-Undang No 1 Tentang Penerbangan, " kata Usman.
Dalam Keselamatan Penerbangan, Usman mengatakan, para pelajar diberikan pengetahuan tentang bandara seperti bandara yang dikelola Bandan Usaha Bandar Udara (BUBU) selaku operator Bandara, Unit Penyelenggara Bandar Udara, Lapangan Terbang ( Lapter), Perum LPPNPI (AirNav Indonesia) selaku pengatur lalulintas udara, maskapai, groundhandling, komunitas bandara, serta aturan bagi calon pengguna jasa transportasi udara.
“Dalam kampanye keselamatan dan keamanan penerbangan, tidak hanya memaparkan bagaimana keselamatan dan keamanan perbangan, tetapi juga menumbuhkan minat siswa dan siswi untuk menjadi SDM unggul berkerja di sektor penerbangan, tidak hanya menjadi seorang pilot, inspektur penerbangan, tetapi bisa menjadi teknisi, administrasi, dll,” tutup Usman.
Ещё видео!