PESAWAT JENIS TWIN OTTER MILIK MASKAPAI AVIASTAR, MENDARAT PERDANA DI BANDARA SUMARORONG, KABUPATEN MAMASA PROVINSI SULAWESI BARAT, 11 MARET 2014 TEPAT PUKUL 10:45. SORAK SORAI RIBUAN WARGA SERTA TARIAN ADAT DAN MUSIK TRADISIONAL MAMASA MENYAMBUT MENDARATNYA PESAWAT BERPENUMPANG 12 ORANG , SEKALIGUS MENANDAI BEROPERASINYA SECARA RESMI BANDARA SUMARORONG.
SETELAH LIMA PULUH MENIT TERBANG DARI BANDARA SULTAN HASANUDDIN MAKASSAR, PESAWAT JENIS TWIN OTTER MILIK MASKAPAI AVIASTAR TEPAT PUKUL 10.45 WAKTU SETEMPAT SUKSES MENDARAT DENGAN SEMPURNA DI BANDARA SUMARORONG, TEPUK TANGAN RIBUAN WARGA YANG MENUNGGU SEJAK PAGI HARI DI SEKITAR AREAL BANDARA MENGIRINGI PENDARATAN PESAWAT BERPENUMPANG 12 BELAS ORANG INI HINGGA SUKSES TERPARKIR DI APRON BANDARA .
TARIAN ADAT BULULONDONG SERTA IRINGAN MUSIK BAMBU, MENYAMBUT WAKIL MENTERI PERHUBUNGAN INDONESIA, BAMBANG SUSANTO BESERTA ROMBONGAN YANG JUGA IKUT DALAM PENERBANGAN PERDANA INI. WAKIL MENTERI PERHUBUNGAN INDONESIA HADIR UNTUK MELAKUKAN PERESMIAN OPERASIONAL BANDAR SUMARORONG, DAN MENGHADIRI PUNCAK PERINGATAN HARI ULANG TAHUN KABUPATEN MAMASA KE 12 TAHUN.
DALAM PENERBANGAN PERDANA INI, DUA PESAWAT JENIS TWIN OTTER MILIK MASKAPAI AVIASTAR SERTA SATU PESAWAT JENIS CARAVAN MILIK BOSOWA GRUP JUGA MELAKUKAN PENDARATAN PERDANA DI BANDARA YANG DIBANGUN DENGAN DANA APBN SENILAI 107 MILIAR RUPIAH, DENGAN LANDASAN PACU SEPANJANG 900 METER DAN LEBAR 30 METER.
WAKIL MENTERI PERHUBUNGAN, BAMBANG SUSANTO, MENGATAKAN BAHWA AKHIR TAHUN 2014 PANJANG LANDASAN PACU AKAN DITAMBAH DARI 900 METER MENJADI 1200 METER, DAN RENCANANYA TERUS AKAN DIPERPANJANG SEIRING DENGAN PERTUMBUHAN EKONOMI MASYARAKAT MAMASA.
DUA PESAWAT KOMERSIL AVIASTAR INI RENCANANYA AKAN MELAYANI RUTE PENERBANGAN MAKASSAR - SUMARORONG - MAMUJU, SEBANYAK TIGA KALI DALAM SEMINGGU. SEDANGKAN DUA PESAWAT JENIS CARAVAN MILIK BOSOWA GRUP JUGA AKAN MELAYANI RUTE YANG SAMA SETIAP HARI.
GUBERNUR SULAWESI BARAT MENGAKUI BAHWA TERKAIT OPERASIONAL BANDARA SUMARORONG, UNTUK SEMENTARA PENGELOLAANNYA SEPENUHNYA DI SERAHKAN KEPADA KEMENTRIAN PERHUBUNGAN INDONESIA, MENGINGAT KONDISI PEMERINTAHAN DI MAMASA YANG MASIH MEMILIKI BANYAK SEKALI KEKURANGAN.
WARGA MAMASA BERHARAP, PEMBANGUNAN BANDARA BAGI KABUPATEN YANG MASIH SANGAT TERTINGGAL INI DIHARAPKAN DAPAT MENJADI MOMENTUM UNTUK MEMBUKA ISOLASI DAERAH INI, SERTA MOMENTUM PERCEPATAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR LAIN DEMI MEMBUKA DAN MEMPROMOSIKAN POTENSI DAERAH, SEBAGAI PUSAT DESTINANSI PARAWISATA DI PROVINSI SULAWESIA BARAT.
EDWIN, 11 MARET 2014
#BANDARA
#BANDARASUMARORONG
#PESAWAT
Ещё видео!