Laporan Kontributor Tribunjabar.id Garut, Sidqi Al Ghifari
TRIBUNJABAR.ID, GARUT - Hujan deras disertai angin kencang kembali menerjang beberapa daerah di sekitar perkotaan Kabupaten Garut, Minggu (3/4/2022).
Sebelumnya tiga kecamatan di Garut diterjang angin puting beliung yang menyebabkan atap sebuah gudang di kawasan Copong rusak berat pada Sabtu siang (2/4).
Kepala Pelaksana BPBD Garut, Satria Budi, menyampaikan bahwa kali ini bencana hidrometeorologi, merusak sedikitnya 117 rumah milik warga Kampung Ciwalen, Kelurahan Ciwalen, Kabupaten Garut.
Ia menyebut tidak ada korban jiwa akibat dari bencana hidrometeorologi itu Namun, rumah yang terdampak mengalami kerusakan, khususnya di bagian atap rumah.
Detik-detik mengerikannya angin terjang kawasan perbelanjaan pun sempat terekam kamera warga.
Nampak kondisi pertokoan di Jalan Ahmad Yani diterjang angin sehingga menyebabkan beberapa rangka baliho beterbangan.
Baliho-baliho berukuran cukup besar pun hampir mengenai pengendara roda empat di kawasan itu.
Beberapa kendaraan roda dua pun ikut berjatuhan saat diterjang angin yang dahsyat itu.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Dua Hari Hujan Angin Terjang Garut, Rangka Baliho Besi Beterbangan di Kawasan Pertokoan, [ Ссылка ].
Penulis: Sidqi Al Ghifari | Editor: Darajat Arianto
Ещё видео!