PT Angkasa Pura II memprediksi puncak arus balik Lebaran 2019 jalur udara akan terjadi hari ini, Minggu (09/06/2019). Situasi terkini di bandara masih terpantau normal. Jumlah penumpang mengalami peningkatan dibandingkan hari biasanya sebesar 12-14%.