Assalaamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
[Semoga keselamatan, rahmat Allah, dan berkah-Nya tercurah kepada kalian]
Danau Toba merupakan kaldera yang terbentuk akibat erupsi besar gunung berapi pada masa itu. Kaldera itu sendiri merupakan sebuah kawah vulkanik yang terbentuk akibat proses erupsi yang sangat besar, dan dari situlah cekungan itu menjelma menjadi danau terbesar di Indonesia serta menjadi danau vulkanik terbesar yang pernah ada.
Danau Toba memiliki luas mencapai 1.130 kilometer persegi dengan kedalaman 505 meter. Danau tersebut terletak di tengah pulau Sumatera bagian utara dengan ketinggian permukaan sekitar 900 meter.
Selama periode Pemerintahan 2015-2019 serta periode Pemerintahan 2020-2024, Danau Toba dijadikan sebagai Destinasi Pariwisata Prioritas. Terkait dengan program tersebut, Pemerintah mendanai biaya pembangunan dari APBN yang tidak sedikit. Seperti contoh pada APBN 2020, Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Bina Marga telah membangun infrastruktur, diantaranya Jembatan Tano Pangol di Kabupaten Samosir sepanjang 1,2 Km dengan anggaran Rp 297 miliar yang dikerjakan selama tahun 2020-2021. Selanjutnya dilakukan preservasi dan pelebaran jalan Lingkar Samosir dengan total anggaran sebesar Rp 526 miliar. Termasuk pula perbaikan infrastruktur Sumber Daya Air berupa pelebaran Alur Tano Pongol dari semula 25 meter menjadi 80 meter dengan panjang 120 meter yang menelan biaya sekitar Rp 325 miliar. Tidak berehenti sampai di sana, Kementerian PUPR juga melakukan penataan Kawasan Parapat, dengan membangun Gerbang Kawasan yang menelan biaya mencapai Rp 148,2 miliar serta melakukan penataan Ruang Publik Parapat yang menelan anggaran mencapai Rp 50 miliar.
Dengan demikian masifnya upaya pembangunan yang dilakukan Pemerintah untuk menjadikan Danau Toba ssebagai Destinasi Pariwisata Priortas tersebut, lalu bagaimana dengan kondisi 8 (delapan) daerah yang mengelilingi Dana Toba, apakah juga memperoleh dampak ekonomi dari maraknya kehadiran para wisatawan yang diharapkan mau mengunjungi Danau Toba karena telah memiliki fasilitas pariwisata yang sekelas dunia tersebut?
Ещё видео!