Kawasan Pantai Nangadhero di Mbay Kabupaten Nagekeo saat ini menjadi perhatian warga.
Pasalnya di Kawasan yang berada di Desa Nangadhero Kecamatan Aesesa ini sudah menjadi kawasan wisata yang menarik dikunjungi.
Di Pantai Ujung Tanggul (Pautan) misalnya, Aliansi Muda Indonesia (AMI) Nagekeo membuat spot baru yang menarik perhatian pengunjung.
Lokasi Pautan menjadi sorotan warga karena dilokasi ini terdapat miniatur yang menarik dan unik. Miniatur itu dibuat dan ditulis dengan kata-kata yang menarik.
AMI membuat spot foto yang membuat pengunjung senang untuk selfie ria disana.
Para pengunjung bisa berselfie dalam miniatur yang telah disiapkan dengan latar pantai yang begitu indah dipandang.
Kawasan pasir pantai dan eksotik tentu akan memanjakan mata ketika anda berada dikawasan ini.
Di kawasan ini juga anda tidak akan rugi jika datang di sore hari. Anda bisa menyaksikan terbenamnya matahari (sunset).
Seorang pengunjung, Nia Fauziah Manetima, mengaku sangat mengagumi peson kawasan ini. Ditambah miniatur yang kreatif dari AMI membuat suasana tambah menarik.
Ia mengaku awalnya penasaran dengan lokasi dan miniatur yang viral di Media Sosial (Medsos).
"Awalnya saya penasaran. Saya dan teman-teman semua datang ke Pantai Ujung Tanggul yang lagi viral sosial media. Saya apresiasi dan pingin sekali datang kesini," ujarnya.
Ia mengapresias AMI Nagekeo yang sudah menggagas ide untuk sesuatu yang menarik perhatian warga.
"Saya apresiasi kepada mereka. Kemarin-kemarin banyak tapi sampah tapi teman-teman sudah dibersihkan. Ini luar biasa. Sudah menjadi tempat menarik," ujarnya.
Penggagas Miniatur Pantai Ujung Tanggul Nangadhero, Ambotang, menjelaskan, dirinya bersama teman-teman AMI ingin agar ada suatu yang dijual dari Nangadhero.
"Kami dari Aliasi Muda Indonesia Nagekeo. Kami membuat sebuah gagasan Pemuda Pantai atau Komunitas peduli dengan pantai. Ini digagas sejak awal bulan Ramadhan," ujarnya.
Ia mengaku pengunjung yang datang tidak hanya dari Nagekeo tapi juga ada dari Bajawa dan Ende datang untuk berkunjung.
Mereka datang berselfie dan juga menikmati suasana pantai di Kawasan Nangadhero.
#Nangadhero #Nagekeo #WisataPantai #GordyDonofan
Ikuti:
INSTRAGAM gordi_donofan : [ Ссылка ]
FACEBOOK Gordy Donofan : [ Ссылка ]...
YOU TUBE Gordy Donofan : [ Ссылка ]
Ещё видео!