TRIBUN-VIDEO.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengaku untuk menungkapkan motif pembunuhan Brigadir J , pihaknya harus memeriksa istri Irjen Sambo, Putri Candrawathi .
Namun, saat ini Putri belum bisa diperiksa lantaran masih mengalami gangguan kesehatan.
Kendati begitu, Timsus akan melakukan pemeriksaan Putri pekan ini untuk kebulatan motif.
Hal itu diungkapkan Kapolri dalam rapat dengar pendapat (RDP) yang digelar Komisi III DPR RI bersama Polri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Rabu (24/8/2022).
Orang nomor satu di institusi Polri itu menerangkan, alasan Putri Candrawathi belum bisa diperiksa sebagai tersangka.
Diungkapkan, Putri masih sakit dengan menyertakan surat keterangan sakit.
Kapolri memastikan, pemeriksaan Putri akan dilakukan pada pekan ini.
“Saat ini tersangka PC menyampaikan surat pernyataan sakit sehingga belum diperiksa sebagai tersangka. Rencana minggu ini akan dilakukan pemeriksaan,” tukasnya.
Diakui Kapolri , untuk sementara ini motif pembunuhan masih berasal dari keterangan Irjen Sambo.
Yakni tidak ada motif lain selain seputar isu perselingkuhan atau pelecehan.
"Saat ini kami sampaikan terkait motif, dipicu adanya laporan dari ibu PC terkait masalah kesusilaan, jadi untuk menjawab, isunya antara pelecehan atau perselingkuhan ini sedang kami dalami," terang Sigit di hadapan Komisi III.
"Jadi tidak ada isu di luar itu, dan ini akan kami pastikan besok dalam pemeriksaan terakhir," ujarnya.
Namun, Timsus tetap melakukan pendalaman.
Termasuk memeriksa Putri agar dapat memastikan motif pembunuhan secara utuh.
“Terkait motif ini kami sementara sudah mendapatkan keterangan dari saudara FS (Ferdy Sambo). Namun kami ingin memastikan sekali lagi untuk memeriksa Ibu PC,” kata dia.
Baca: Brigadir J Disebut Lari dari Kamar Putri setelah Dipergoki Kuat Maruf, Istri Sambo Nangis di Dalam
“Dengan demikian kami bisa mendapatkan satu kebulatan terkait motif,” ujar Kapolri .
Dengan demikian, keterangan Putri menjadi salah satu penentu Timsus dalam menyimpulkan motif. (Tribun-Video.com/ Kompas.com)
[ Ссылка ]
VP: Indra Imawan
Ещё видео!