KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo melakukan prosesi groundbreaking Gedung Kodim dan Polres Ibu Kota Nusantara atau IKN yang diklaim memiliki konsep modern green building.
Kantor Kodim di kawasan IKN mengusung konsep ruang terbuka hijau.
Desain kantor Kodim di IKN diharapkan bisa menjadi contoh bagi kantor kodim lainnya di Indonesia.
Pembangunan Kantor Kodim dimulai pada Januari tahun 2024 dan ditargetkan selesai sebelum pelaksanaan upacara 17 Agustus 2024.
Tak hanya kantor Kodim, Presiden juga melakukan groundbreaking kantor Polres IKN.
Sementara Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan mempertanyakan apakah pembangunan IKN masuk dalam kategori kebutuhan atau keinginan sebab uang negara terbatas.
Oleh karena itu lebih baik memenuhi kebutuhan masyarakat, misalnya uang negara digunakan untuk memenuhi kesehatan masyarakat, daripada hasrat membangun Ibu Kota Nusantara.
Baca Juga Kata Maruf Amin soal Candaan Gerakan Salat Zulhas: Kekanak-kanakan di [ Ссылка ]
Artikel ini bisa dilihat di : [ Ссылка ]
Ещё видео!