Gunung Sagara ini resmi dibuka untuk wisatawan pada Agustus 2019. Walaupun jalur pendakiannya sudah ada sejak dulu, namun sebelumnya tidak dikelola dan yang mengunjungi hanya warga lokal saja.
Sebaliknya, tempat wisata Kawah Talaga Bodas yang ada di dekatnya ini sudah dikelola sejak dulu. Bahkan sudah memiliki fasilitas yang bagus, seperti jalan aspal untuk kendaraan langsung ke kawah dan beberapa bangunan untuk pengelola ataupun pengunjung.
Setelah dikelola, kini jalur pendakian gunung Sagara sudah tertata rapi. Terdapat penjaga untuk mengurus pendaki serta pendaki bisa parkir kendaraan di basecamp dengan aman.
Biaya simaksi per orang untuk mendaki ke Gunung Sagara cukup murah. Pendaki dikenakan biaya sekitar Rp.10.000. Apabila membawa kendaraan bermotor menuju basecamp, teman-teman bisa memarkirkan kendaraan disana dan membayar biaya parkir Rp.10.000 per malam.
Ещё видео!