Puji syukur kehadirat Alloh SWT, Tuhan Yang Maha Kuat, dan Tuhan Yang Maha Sehat, yang menguatkan dan menyehatkan penulis dan kita semua, sehingga tesis ini dapat selesai tepat waktu. Salam cinta, sholawat serta salam tercurahkan kepada Nabi Agung Muhammad SAW, yang penulis sangat rindukan.
Alhamdulilah karya sederhana ini terselesaikan, dan ada banyak pihak yang telah membantu dalam menyelesaikannya, oleh sebab itu pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada :
1. Bapak dan Ibu, orang tua kami sebagai panutan yang hebat dan terus memberikan doa serta semangatnya
2. Istri tercinta, bidadari terindah semoga nikmat panjang umur dan kesehatan untuk mu selalu
3. Anak anak ku, ayah ingin menjadi ayah terbaik dan membanggakan untuk kalian
4. Bapak Amin Wibowo, M.B.A.,Ph.D., sebagai dosen pembimbing tesis, yang dengan kasih sayangnya terus memberikan ilmu, bimbingan, dan inspirasi yang luar biasa.“Terima kasih prof Amin, mohon maaf atas segala kekurangan penulis”
5. Segenap jajaran Manajemen, dewan penguji, dosen pengajar dan seluruh karyawan Magister Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.
6. Rekan rekan MM UGM Jogjakarta Angkatan SEMBA-37
7. Ibu Endah Kundarti, S.H sebagai direktur PT. BPRS Magetan (perseroda), dan karyawannya serta seluruh narasumber yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu.
8. PT. Pusaka Land Development tempat penulis, berkarya dan mencurahkan kemampuan agar mampu lebih bermanfaat untuk sesama
9. Jajaran pengurus pesantren entrepreneur Meraki Magetan, atas inspirasi dan menjadi salah satu alasan penulis untuk terus berkarya
Tesis ini masih jauh dari sempurna, namun dengan segenap daya dan upaya penulis berusaha secara maksimal untuk menyelesaikannya. Akhirnya penulis sangat berharap tesis ini mampu menjadi sumbangsih ide yang nyata untuk kemajuan PT. BPRS Magetan (perseroda) yang menjadi objeck penelitian ini, dan sumbangan pemikiran bagi ilmu pengetahuan khususnya dibidang ekonomi dan manajemen
Magetan, Juli 2023
(Bedit Nana Sambodo)
#mmugm ,#febugm ,#tesis ,#ugm ,#management ,#managemenstrategi, #tesismbaugm, #tesismmugm #presentasitesis, #proposaltesis , #s2 #magetan #bprs #bprsmagetan #beditnana #beditnanasambodo #pusakaland
Ещё видео!