PANITIA PELAKSANAAN HARI ULANG TAHUN REPUBLIK INDONESIA YANG KE-76, PADA 17 AGUSTUS MENDATANG, MENGGELAR RAPAT PERSIAPAN, PADA SELASA (10/8/2021) YANG LALU, BERTEMPAT DI RUANG RAPAT LANTAI 6 KANTOR GUBERNUR MALUKU.
RAPAT TERSEBUT DIPIMPIN OLEH SEKRETARIS KOTA AMBON A.G.LATUHERU YANG MERUPAKAN WAKIL KETUA PANITIA PERSIAPAN HUT RI TERSEBUT, DAN DIDAMPINGI OLEH ASISTEN III SETDA MALUKU HABIBAH SAIMIMA YANG JUGA SELAKU SEKRETARIS PANITIA PERSIAPAN.
SAAT DIWAWANCARAI OLEH DISKOMINFO CHANNEL LATUHERU MENGATAKAN, PANITIA PERSIAPAN TERSEBUT TELAH DITETAPKAN SESUAI SURAT KEPUTUSAN GUBERNUR MALUKU, DAN YANG MENJADI KETUA IALAH WALIKOTA AMBON RICHARD LOUHENAPESSY.
IA MENYAMPAIKAN, RAPAT YANG DILAKSANAKAN MEMBAHAS TERKAIT RANCANGAN KERJA MASING-MASING BIDANG DAN ANGGARAN YANG DIPERLUKAN, DARI BIDANG ACARA UPACARA, BIDANG PERLENGKAPAN, BIDANG DOKUMENTASI DAN PUBLIKASI, BIDANG KESEHATAN DAN BIDANG KEAMANAN. DAN NANTINYA UPACARA AKAN DILAKSANAKAN PADA 17 AGUSTUS 2021 PUKUL 10 WIT, YANG DITAMBAHKAN DENGAN ACARA PENYERAHAN SEMBAKO SECARA SIMBOLIS, ADAPUN SEMBAKO YANG DIBERIKAN DARI PRESIDEN SEBANYAK 3000 PAKET SEMBAKO, TABUNG OKSIGEN DAN OBAT-OBATAN, DAN BANTUAN 3000 PAKET SEMBAKO GUBERNUR DARI PEMERINTAH PROVINSI MALUKU, SELAIN ITU JUGA AKAN DISERAHKAN SK REMISI KEPADA WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN.
IA MENAMBAHKAN UNTUK UNDANGAN DALAM UPACARA TERSEBUT DIBATASI MENGINGAT KONDISI KOTA AMBON YANG SAMPAI SAAT INI MASIH ADA DALAM MASA PENERAPAN PEMBERLAKUAN PEMBATASAN KEGIATAN MASYARAKAT (PPKM), GUNA MENCEGAH TIMBULNYA KLASTER BARU.
Ещё видео!