Gunung luhur atau yang dikenal negeri diatas awan viral di media sosial. Lokasinya terletak di Desa Citorek Kidul, kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Terdapat beberapa akses menuju gunung luhur, ada yang via Rangkasbitung, dan ada pula via Cikotok Warung banten, akses yang kami lewati yaitu via Cikotok Warung Banten karena ini memang satu satunya akses yang paling dekat jaraknya dengan kami.
Berbeda dengan akses jalan via Rangkasbitung yang sudah bagus, jalan yang ditempuh via Cikotok warung Banten ini masih terdapat beberapa jalan yang penuh dengan bebatuan terjal, namun hal itu tidak mematahkan semangat untuk menuju negeri diatas awan yang viral saat ini, karena diperjalanan kita akan disuguhkan panorama alam yang memanjakan mata.
#negeridiatasawan #gunungluhur #lebakbanten
Ещё видео!