TRIBUN-VIDEO.COM - Komplotan pria mengaku sebagai debt collector memberhentikan paksa pengendara motor di tengah jalan viral di media sosial.
Momen tersebut direkam oleh korban hingga diunggah di akun Instagram @kabarnegri.
"Terjadi lagi !! Bentuk premanisme debt collector yang mengatasnamakan leasing ingin melakukan penarikan kendaraan bermotor di pinggir jalan dan secara semena-mena memberhentikan motor," isi narasi dalam keterangan unggahan itu.
Dalam video tampak sekelompok pria tiba-tiba menghentikan pengendara motor secara paksa.
Komplotan pria itu mengatakan kedua pengendara motor yang berboncengan tersebut belum membayar cicilan.
Salah seorang dari pria itu, yang mengaku sebagai debt collector, bertanya tentang kepemilikan motor.
"Ini motor siapa?," tanya salah satu pria yang mengaku sebagai debt collector.
Namun pemontor tersebut menantang para pria tersebut untuk pergi bersama ke kantor polisi.
Tak sampai disitu, tak terima dengan pengendara motor itu, salah satu pria yang mengaku sebagai debt collector itu kemudian mengancam akan membunuh korban.
(Tribun-Video/TribunMedan)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Viral Pria Ngaku Debt Collector Stop Pengendara Motor di Tengah Jalan, Dilawan Malah Ancam Dibunuh, [ Ссылка ].
Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Randy P.F Hutagaol
Host: Ni'ma Chalida Husna
VP: Anisah
#viralvideo #viralshort #viralshorts #tribunnetwork #tribunmedan #instagram #viralinstagram #beritalokal #beritaindonesia #indonesia
Ещё видео!