Batu Love Garden atau Baloga adalah wisata kota batu terbaru yang dibangun di atas lahan seluas 7 hektar di Jalan Raya Pandanrejo, Nomor 91, Kota Batu dengan kapasitas 1.500 orang wisatawan. Tempat wisata itu dikemas indoor dan outdoor. Untuk wahana indoor, bunga yang disajikan adalah repelika. Sedangkan wahana outdoor dipenuhi tanaman bunga yang ditampilkan dalam beragam bentuk.
Batu Love Garden (BALOGA) merupakan one stop point yang menghadirkan berbagai jenis tanaman dalam berbagai wahana rekreasi. Setiap pengunjung akan disuguhkan dengan hawa sejuk Kota Batu serta hamparan luas kebun dan taman bunga. Tidak hanya berhenti disitu BALOGA sebagai salah satu bagian dari Jawa Timur Park Group tetap mengusung konsep edukasi secara langsung maupun tidak langsung pada setiap pengunjung.
BATU LOVE GARDEN mengajak kita semua kembali ke alam dan mencintai alam melalui edukasi wisata tentang cara bercocok tanam aneka jenis tanaman buah-buahan, sayuran dan aneka macam bunga hias. Hal terpenting dengan berdirinya kawasan wisata BALOGA adalah untuk memberikan dampak positif bagi para petani bunga sekitar Bumiaji. Komitmen yang dibangun bersama-sama, diwujudkan dalam pembangunan Area Pasar Wisata Desa Bumiaji yang terletak tidak jauh dari kawasan wisata BALOGA. Kawasan Pasar Wisata Desa yang didirikan diatas tanah kas desa yang bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat sekitar untuk menjual hasil pertanian khususnya aneka tanaman hias, sayur dan buah-buahan. Disamping itu terdapat pasar burung, pasar ikan serta pasar kuliner dari warga sekitar.
Kawasan wisata Batu Love Garden menyuguhkan berbagai wahana bagi setiap pengunjung diantaranya: Hortikultura area, Bonsai Corner, Rumah Kupu (Education & Exhibition), Zona Jeruk, Rose Garden, Greenhouse, Hamparan Bunga dan lain sebagainya. Lokasinya yang terletak di Kecamatan Bumiaji Kota Wisata Batu menjadikan udara dan suasana di BALOGA menjadi sangat nyaman bagi siapa saja. Selain itu pengunjung dapat dengan mudah menuju lokasi wisata karena akses yang dapat dijangkau langsung dari Kota Batu atau pintu tol karanglo.
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Batu Love Garden BALOGA dapat dilihat di official webnya di [ Ссылка ]
Like jika teman-teman suka video ini dan subscribe channel ini jika teman-teman belum subscribe, serta follow kami di [ Ссылка ]
Terimakasih.
batu love garden jatim park 4 wisata malang wisata batu jatim park 1 jatim park 2 jatim park 3 baloga batu love garden baloga part 2 baloga wisata terbaru paling hits di batu malang baloga batu love garden part 1 batu love garden tiket masuk wisata terbaru batu wisata terbaru batu malang wisata terbaru di batu malang wisata terbaru di batu malang 2021 htm batu love garden wisata kota batu yang sudah buka batu love garden baloga gudang tanaman hias Batu Love Garden - BALOGA
#jatimpark
#wisatabatu
#baloga
Ещё видео!