#Fkn2019 #BupatiWajo #Palopo #VisitIndonesia2019
Bupati Wajo Amran Mahmud sangat mengapresiasi pelaksanaan Festival Keraton Nusantara XIII tahun 2019, yang secara resmi dibuka oleh Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah di Lapangan Pancasila Kota Palopo, Senin (9/9/2019).
“Kegiatan ini dapat menjaga dan melestarikan budaya kita,” ungkapnya.
Festival Keraton Nusantara XIII tahun 2019 di Kota Palopo menjadi ajang silaturahmi bagi para raja, sultan, pelingsir adat, dan pemangku adat.
Nurdin Abdullah dalam kesempatan itu menyampaikan suatu kehormatan dan kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan, karena dapat menjadi tuan rumah FKN XIII tahun 2019.
Pemerintah Sulsel beserta segenap Walikota dan Bupati se-Tana Luwu sangat mendukung acara ini karena memang penyelenggaraan ini bertujuan untuk melestarikan budaya bangsa kita dan sekaligus dapat menjadi penjaga dan perekat bangsa demi kesatuan bangsa Indonesia.
“Melestarikan budaya, bukan merupakan sifat elitis, pelestarian budaya adalah upaya memelihara aset bangsa untuk memajukan bangsa Indonesia agar kita dapat menjaga budaya kita,” ungkap Nurdin Abdullah.
Hadir dalam kegiatan pembukaan FKN XIII ini, Sri Paduka Datu Luwu Andi La Maradang Makkulau Opu To Bau bersama permaisuri, Walikota Palopo, Drs. HM. Judas Amir, MH. Wakil Walikota Palopo, Dr. Ir. H. Rahmat Masri Bandaso, Ketua TP. Penggerak PKK Palopo, Hj. Utiasari Judas, Panglima Kodam XVI Hasanuddin, para Raja,Sultan Pelingsir dan Pemangku adat se-Nusantara, para Bupati se-Tana Luwu dan Bupati Wajo, unsur Forkopimda Palopo, Forkopimda se-Tana Luwu, serta tamu undangan lainnya
Info Selengkapnya Di:
[ Ссылка ]
Terus Support Channel Ini Dengan Cara Subscribe Like Dan Share
Ikuti Pula Fan Page Kami Di: [ Ссылка ]
Terima Kasih Sudah Berkunjung
Ещё видео!