TRIBUN-VIDEO.COM - Satu keluarga di Pekalongan ditemukan di dalam kamar dalam keadaan seluruh tubuhnya terbakar.
Insiden tersebut diduga terjadi lantaran sang suami mengajak istri dan anaknya yang masih balita melakukan aksi bakar diri.
Saksi mata yang mendobrak pintu kamar, lantas mengungkapkan bagaimana kondisi memilukan satu keluarga tersebut saat ditemukan.
Aksi bakar diri tersebut diketahui dilakukan oleh Amir, dengan mengajak istrinya Muamalah (29) dan balitanya Nafisa (3), Sabtu (29/8/2020).
Kasat Reskrim Polres Pekalongan AKP Poniman menjelaskan, pihaknya menduga ada upaya untuk melakukan kekerasan dalam rumah tangga dalam kasus ini.
Berdasarkan pemeriksaan saksi, motif kasus ini adalah pertengkaran dalam rumah tangga.
Sementara itu, Kapolsek Bojong AKP Suhandi menuturkan bahwa suami istri tersebut sempat cekcok sebelum aksi bakar diri.
Amir sempat keluar dari kamar di rumahnya tersebut lalu kembali lagi ke kamar sambil membawa sesuatu.
Tak lama kemudian, Amir mengunci pintu kamarnya bersama dengan istri dan balitanya dan membakar diri.
Salah satu saksi mata yakni Muhammad Aris mengungkapkan, sempat mendengar teriakan minta tolong dari dalam kamar.
Saat didobrak, satu keluarga tersebut didapati dalam keadaan memilukan penuh luka bakar.
Anak balita 3 ahun didapati dalam keadaan berdiri, sementara istrinya dalam posisi jongkok dan pelaku Amir berdiri di depan pintu.
Ketiganya lantas dilarikan ke rumah sakit.
Nahas, istri dan anak Amir meninggal dunia lantaran luka bakar yang cukup parah.(*)
Ещё видео!