TRIBUN-VIDEO.COM - Orang nomor satu di Inggris, yakni Ratu Elizabeth II tutup usia pada Kamis (8/9) waktu setempat.
Dikabarkan Ratu Elizabeth meninggal di usia yang ke 96 tahun dan menjadi penguasa terlama dalam sejarah Inggris.
Kabar duka itu pun disampaikan oleh pihak Istana Buckingham secara resmi.
Diketahui, sesaat sebelum Ratu Elizabeth meninggal, seluruh anak kepala Kerajaan Inggris itu pun berkumpul di Kastil Balmoral, Skotlandia.
Di mana tempat itu merupakan tempat sang ratu di awasi oleh para dokter pada Kamis (8/9) lalu.
Dikabarkan, Tim dokter saat itu menyatakan kekhawatirannya mengenai kesehatan Ratu Inggris tersebut.
Para dokter kerajaan mengumumkan, Ratu Elizabeth II harus tetap berada di bawah pengawasan medis.
Sementara, para anggota keluarga Kerajaan Inggris lalu bergegas untuk berada di sisi Ratu Elizabeth II.
Semua anak Ratu Elizabeth II yang hadir di antaranya yakni Pangeran Charles, Putri Anne, Pangeran Andrew, Pangeran William, dan Pangeran Edward.
Sementara itu, Pangeran Harry dan istrinya, Meghan Markle, juga menuju Kastil Balmoral untuk berada di sisi Ratu Elizabeth II sebelum meninggal.
Sesaat seusai kabar duka itu diumumkan, dikabarkan bendera di gedung-gedung terkenal di Inggris diturunkan sebagai periode berkabung resmi diumumkan.
Sebagai Ratu Inggris dan 14 kerajaan lainnya, dan kepala Persemakmuran 54 negara, Ratu Elizabeth II dengan mudah menjadi kepala negara yang paling dikenal di dunia selama masa pemerintahan yang luar biasa panjang.
Sebelumnya diketahui, Istana Buckingham juga mengumumkan kondisi kesehatan Ratu Elizabeth II.
Melalui pernyataannya pada Kamis (8/9), Istana mengatakan Ratu Elizabeth II berada di bawah pengawasan medis atas masalah kesehatannya.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul BREAKING NEWS - Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia.
[ Ссылка ].
Ещё видео!