Nama : Ainur Rofiah
Asal Sekolah : SMA Negeri 1 Kayen, Pati Jawa Tengah
Guru Pembimbing : Naftalina Ulik Adhelia S.Pd
Pati dikenal sebagai sebuah kota yang kaya akan warisan sejarah. Masih terdapat banyak artefak, struktur bangunan, dan aspek budaya bersejarah yang dirawat dengan baik dari sisi konteks agama maupun teknologi. Salah satu contoh dalam konteks agama adalah melalui keberadaan bangunan seperti candi, makam dan masjid. Ragam kebudayaan ini dapat diamati, difotografikan, dan didokumentasikan karena di dalam kerangka sosial terjadi interaksi antaraktivitas manusia. Keberagaman kebudayaan di Indonesia merupakan potensi yang harus menjadi perhatian pemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah, untuk masa depan bangsa. Salah satu pendekatan yang dapat diambil adalah dengan menjadikan artefak tersebut sebagai benda cagar budaya. Penting untuk mempertahankan keberadaan semua area yang dianggap sebagai cagar budaya karena memiliki nilai-nilai signifikan, termasuk nilai pendidikan, sejarah, agama, dan budaya. Lokasi Kabupaten Pati, terutama pati bagian selatan yang letaknya berbatasan langsung dengan kabupaten Grobogan merupakan daerah dengan banyak peninggalan budaya dari masa lalu. Fakta ini diperkuat oleh keberadaan empat situs cagar budaya meliputi makam sunan prawoto, makam syech jangkung, candi kayen, dan pintu gerbang majapahit yang menjadi latar tokoh keislaman legendaris di tanah jawa.
Ещё видео!