[ Ссылка ]
TRI BUN-MEDAN.com, MEDAN - Universitas Negeri Medan (Unimed) untuk pertama kalinya dalam sejarah menggelar wisuda secara daring hari ini, Rabu (12/8/2020).
Wisuda Unimed berlangsung secara daring tanpa ada tatap muka langsung.
Disiarkan secara live streaming melalui kanal YouTube Universitas Negeri Medan.
Prosesi wisuda ini dilaksanakan untuk program diploma, sarjana, dan doktoral periode Agustus 2020 sebanyak 812 wisudawan.
Dari amatan Tribun Medan, pelaksanaan wisuda digelar di ruang sidang Biro Rektor lantai 3 Unimed berlangsung hikmat yang hanya melibatkan pihak rektorat dan para dekan fakultas.
Rektor Unimed, Syamsul Gultom mengungkapkan bahwa pelaksanaan wisuda berjalan dengan lancar walau digelar secara daring.
"Wisuda universitas negeri Medan berjalan aman dan lancar tentunya.
Walaupun wisuda hari ini kita laksanakan wisuda daring dan ini pertama sekali dilaksanakan di Universitas Negeri Medan.
Tentunya ini dilaksanakan karena ada kepentingan yang sangat besar terkait dengan kesehatan kita semua," ungkap Syamsul.
Adapun 812 wisudawan di antaranya 104 lulusan program pascasarjana, 34 lulusan Fakultas Ilmu Pendidikan, 142 lulusan Fakultas Bahasa dan Seni, 74 Fakultas Ilmu Sosial.
Kemudian, 125 lulusan Fakultas Ilmu Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, 64 lulusan Fakultas Teknik, 66 lulusan Fakultas Ilmu Keolahragaan, dan 200 lulusan Fakultas Ekonomi.
Tak lupa Syamsul juga memberikan pesan kepada para mahasiswa yang berhasil dilantik agar dapat membawa nama baik Unimed, menjaga silaturahmi, dan memberikan ide-ide membangun.
"Wisuda yang dilaksanakan secara daring hari ini, saya akan menyampaikan pesan-pesan untuk para wisudawan tentunya adalah menjaga nama almamater Universitas Negeri Medan.
Saya berharap agar para alumni ini nanti bisa memberikan kontribusi kepada Universitas Negeri medan baik itu secara materiil atau moril yaitu berupa gagasan atau ide-ide yang konstruktif," ujarnya.
Baca selengkapnya di www.tribun-medan.com
Ещё видео!