Video kerja sama dengan @Sekretariat Presiden .
Kemampuan negara ASEAN Plus Three (APT) dalam menghadapi tantangan pandemi Covid-19 dan pelemahan ekonomi menjadi dua isu yang diangkat Presiden Joko Widodo saat berbicara pada KTT ASEAN Plus Three secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Selasa, 14 April 2020. Presiden mendorong adanya penguatan kerja sama untuk menciptakan resiliensi terhadap dua hal tersebut.
Presiden mengatakan, penguatan kerja sama negara APT sangat penting untuk menciptakan resiliensi menangani pandemi Covid-19. Menurut Presiden, Tiongkok, Jepang dan Korea Selatan termasuk negara-negara pertama yang menghadapi Covid-19. Untuk itu, pengalaman penanganan Covid-19 perlu dibagi dengan negara-negara ASEAN.
Hadir dalam KTT ASEAN Plus Three yaitu pemimpin negara ASEAN yaitu Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah, Perdana Menteri Kamboja Hun Sen, Perdana Menteri Laos Thoungloun Sisoulith, Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin, Kanselir Negara Myanmar Aung San Suu Kyi, Presiden Filipina Rodrigo Duterte, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong, Perdana Menteri Thailand Prayut Chan-o-cha, dan Perdana Menteri Viet Nam Nguyen Xuân Phúc selaku Ketua ASEAN 2020, serta Sekretaris Jenderal ASEAN Dato Lim Jock Hoi.
Portal Kementerian Luar Negeri:
www.Kemlu.go.id
Media sosial Kementerian Luar Negeri:
Facebook: [ Ссылка ]
Instagram: [ Ссылка ]
Twitter: [ Ссылка ]
Jakarta, Indonesia
RRT & Korsel bersatu lawan COVID-19
Теги
KemluKementerian Luar NegeriIni DiplomasiPolitik Luar NegeriIndonesiaKebijakan Luar Negeri IndonesiaPejambonDiplomatRetno MarsudiMenlu RIJoko WidodoJokowiPresiden RIMenluForeign Affairsonward cabinetIndonesian EmbassyPresident JokowiDiplomacyIndonesia Foreign PolicyKTT ASEANPandemi Covid-19ASEANASEAN Plus ThreeASEAN Covid-19 Response FundCOVID-19COVID19Corona VirusASEAN SUMMITVirtual MeetingTerawanJepangKorea SelatanChina