Suasana di makam Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J mendadak riuh, saat keluarga melakukan doa di sana.
Usai kebaktian singkat untuk keperluan autopsi ulang, ibu Brigadir J histeris.
Dia menangis dan berteriak histeris di makam Brigadir Yosua di Kecamatan Sungai Bahar.
"Tolong kami Tuhan, tolong kami orang kecil. Tunjukkan keadilan, jangan lagi kami difitnah," kata ibu Brigadir Yosua.
Sekitar 5 menit dia menangis di sana, sebelum akhirnya digiring keuarga ke tempat lain. Sebab makam itu akan segera dibongkar.
Pagi ini makam Brigadir Yosua akan dibongkar, dan jenazahnya kemudian dibawa ke rumah sakit.
Pantauan Tribunjambi.com, ayah dan ibu Brigadir Yosua tiba di makam sekitar pukul 06.45 WIB.
Keluarga kemudian melakukan ibadah singkat di areal makam, dipimpin oleh seorang pendeta, Rabu 27 Juli 2022.
Hanya keluarga dan yang ditunjuk oleh keluarga yang bisa masuk ke lokasi makam.
Simak berita selengkapnya di [ Ссылка ]
Simak Video Viral lainnya [ Ссылка ]
#brigadirj #bharadae #galikubur
Follow us:
Instagram: [ Ссылка ]
Facebook: [ Ссылка ]
Twitter: [ Ссылка ]
TikTok: tiktok.com/@tribunpontianak
Terima Kasih Telah Subscribe, Like, dan comment konten-konten menarik dari Kami.
Ещё видео!